Assalamu alaikum sahabat breeder semua.
Hari Selasa, 13 Agustus 2019 ( waktu fb MBCI ).
Jadwal diskusi genetika cupang hias.
1. Kombinasi 2 lapisan berbeda atau lebih :
- oren dihasilkan oleh warna dasar albino atau kuning, didukung kombinasi lapisan kuning n merah pudar.
Genotipe galur murni nya :
CCeebb KK M'M'
- Pink (non celo/albino) dihasilkan dari kombinasi warna dasar albino atau kuning yg didukung oleh lapisan kuning, merah pudar n putih opaque
Genotipe galur murni nya :
CCeebb KK M'M' hh PP
(hh artinya bening pada lapisan hitam)
- ungu muda dihasilkan dari kombinasi warna dasar albino atau kuning atau merah didukung Selaput Merah pekat n putih pekat
Genotipe galur murni nya :
CCeeBB kk MM hh PP
- ungu lavender dihasilkan dari kombinasi warna dasar cokelat didukung oleh Selaput cokelat(hitam pudar) n biru atau Steel Blue
Genotipe nya
CCEEbb kk mm H'H' PP dd cc BB'
(PP untuk lavender berlist putih, bila polos bergenotipe pp)
- ungu tua metalik dihasilkan dari kombinasi warna dasar cokelat didukung oleh Selaput cokelat dan copper
Genotipe galur murni nya
CCEEbb kk mm H'H' pp dd CC bb
2. Gen perekat
Gen ini menyebabkan beberapa lapisan Seakan akan menyatu dalam penampilannya dan responnya terhadap gen pereduksi.
Contoh
Pada Red galaksi
- bintik/blok ungu muda adalah kombinasi merah dengan taburan putih opaque yang tereduksi
- bintik putih dengan relief pinggiran sisik adalah dari gen dragon yg tereduksi
- bintik/blok putih polos adalah karena adanya gen perekat untuk lapisan putih opaque dan dragon sehingga gen pereduksi bekerja pada dua lapisan tersebut pada area yg sama.
- bintik kemilau karena gen coper yg tereduksi
- bintik/blok silver karena adanya gen perekat yang bekerja pada lapisan opaque, dragon dan coper sehingga gen pereduksi memecah ketiga lapisan tersebut pada area yg sama
- pada beberapa besgel, terdapat yg berkepala hitam dengan botak cukup luas, tipe ini kita sebut Blue Black.
Namun kini ada tipe Blue Black Light yg nyata perbedaannya dengan Blue Black biasa.
Perbedaannya dikarenakan pada bbl terdapat gen perekat yg bekerja pada lapisan opaque, dragon, coper n biruijo. Sehingga tampilan biru ijo lebih menyala. Hal ini pula yg menyebabkan beberapa keturunan bbl berwarna Black Koi, Marble, fccp n ws.
NB : tambahkan/koreksi penjelasan di kolom komentar jika ada yang keliru
xxxx))=======>
NOTE : MBCI menyediakan berbagai indukan ikan cupang yang sudah siap breed atau siap untuk di kawinkan dan juga menyediakan burayak atau anakan ikan cupang, bagi yang berminat budidaya pembesaran bisa langsung komentar atau menghubungi saya lewat link nama saya di bawah ini.
( klik nama saya di bawah maka otomatis akan di arah kan ke alamat facebook saya )
Sumber ide : Abashril abirfakhsyad
Ditulis : AlimulMiftah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar